Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Sumbawa Besar Kanwil Kemenkumham NTB Tandatangani Komitmen Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)

atensi25jan judul

Kamis (25/01) Bertempat di Aula Kanwil Kemenkumham NTB, Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Sumbawa Besar Kanwil Kemenkumham NTB ikuti Kegiatan Penendatanganan komitmen Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) dan Perjanjian Kinerja Tahun 2024.


Penandatanganan komitmen ini merupakan wujud keseriusan dari Kanwil Kemenkumham NTB untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat yang sejalan dengan Peraturan Presiden Nomor 10 Tahun 2012 tentang Grand Design Reformasi Birokrasi Pemerintah, yang targetnya adalah tiga sasaran hasil utama yaitu: peningkatan kapasitas akuntabilitas organisasi, pemerintah yang bersih dan bebas KKN, serta peningkatan pelayanan publik.

 

Kegiatan diikuti oleh seluruh Pimti Kanwil Kemenkumham NTB serta seluruh Kepala UPT se Nusa Tenggara Barat. Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham NTB, optimis dengan komitmen membangun zona integritas ini, Kantor Wilayah beserta Unit Pelaksana Teknis (UPT) binaan dapat meraih predikat WBK/WBBM meskipun tantangannya semakin berat.

 

                            

atensi25jan 1

atensi25jan 2

atensi25jan 3

logo besar kuning
 
BALAI PEMASYARAKATAN KELAS II SUMBAWA BESAR
KANWIL KEMENKUMHAM NUSA TENGGARA BARAT

Jl. Lintas Sumbawa-Bima KM. 07 Unter Iwes, Kabupaten Sumbawa 84316
03712629132

Email Kehumasan
mediabapassumbawa@gmail.com

Email Aduan
bapassumbawa@gmail.com

Hari ini58
Kemarin64
Minggu ini260
Bulan ini122
Total 79186

02-05-2024